SITUS BATU KULIT ULAR

NO. SITUS : 17
SITUS BATU KULIT ULAR
LokasiDesa Mandiangin Timur, Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar
KoordinatLatitud : 3° 31’ 26.33”
Longitud : 114° 56’ 33.66”
KarakteristikSitus Geologi
RuteRute Selatan
FungsiPenelitian, Pendidikan, dan Wisata Alam

Batu Kulit Ular (Serpentinit) berlokasi di Desa Mandiangin, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar. Lokasi ini dapat ditempuh dari Pusat Informasi Geopark sekitar 6 km dengan menggunakan kendaraan roda dua/empat. Lokasi yang berada pada ketinggian sekitar 400-600 meter diatas permukaan laut tersusun atas batuan serpentinit yang merupakan bagian dari Kelompok Batuan Ultrabasa yang berumur 180-152 juta tahun yang lalu (Jura Tengah). Warna batuan serpentinit diokasi ini didominiasi dengan warna hijau keabuabuan, sehingga terlihat seperti kulit ular dan sebagai dasar penamaan lokasi ini. Pada kurun waktu Jura Tengah masih terjadi proses penunjaman Kerak Benua Paternoster terhadap Sundaland dan medekatnya kedua kerak benua tersebut sehingga terjadi Pre-Kolisi terhadap Mikrokontinen Paternoster oleh Blok Sulawesi Selatan yang menyebabkan mulai berhentinya kegiatan vulkanisme Pegunungan Schwaner.